Makanan yang dibakar sering disebut menciptakan senyawa karsinogenik atau penyebab kanker. Memang senyawa ini bisa terbentuk karena kombinasi suhu tinggi, kayu yang terbakar dan lemak yang menetes. Namun menurut para ilmuwan dari Kansas State University dan The Food Science Institute, merendam makanan dalam bumbu rempah yang kaya antioksidan mampu menurunkan risiko itu. Rempah yang dianjurkan terutama dari keluarga Lamiaceae seperti kemangi, mint, rosemary, oregano, dan thyme.
Langkah lain yang bisa dilakukan untuk memanggang dengan baik adalah :
1. Jangan biarkan apinya terlalu besar dan menyambar daging yang akan dibakar, karena ini akan menyebabkan resiko karsinogenik yang lebih tinggi.
2. Jangan membakar makanan sampai gosong.
3. Bersihkan alat panggang dengan benar.
4. Jangan gunakan suhu yang terlalu panas karena akan menyebabkan makanan gosong di luar, mentah di dalam. Sebaliknya, jangan juga terlalu kecil karena suhu rendah membuat sari makanan keluar terlalu banyak sehingga kelezatannya berkurang.
Komentar
Posting Komentar